Kita tidak perlu menjadi kaya, terkenal dan
hebat untuk menolong orang lain. Kita hanya
butuh bersikap peduli, tulus dan berani
dalam melakukan sesuatu untuk
menolong orang lain.
Kadang menolong orang lain bisa menjadi
persoalan yang sangat beresiko, tetapi ketika
kita mampu dan dengan senang hati
melakukannya ”mengapa tidak”
Keburukan yang kita temukan pada
orang lain adalah cerminan dari perangi diri
kita sendiri.
Kita mesti berusaha membebaskan
pikiran kita dari hal-hal yang negatif seperti
kecemburuan, kemarahan, dendam
dengan selalu berpikir positif.
Orang bijaksana tidak suka menceritakan
keburukan dan kelemahan orang lain
tapi ia lembut, santun, penuh cinta kasih
dan kasih sayang dalam
bertutur kata.
Mereka yang selalu waspada dan tekun,
berusaha dengan sungguh-sungguh dan
hati-hati, orang seperti itu dapat mencapai
kebahagiaan sejati.
Jangan berhenti berbuat baik hanya karena
anda di kritik. Jika anda ada keberanian untuk
melakukan perbuatan baik walaupun
dikritik maka sesungguhnya anda orang besar
dan dapat berhasil dimana pun jua.
Jangan mengatakan ini milikku dan
itu milikmu. Tetapi katakan saja, ini datang
padaku dan itu datang padamu. Sehingga anda
tidak akan menyesal ketika kehilangan dan
berpisah dengan apa yang anda miliki.
Anda mungkin tidak akan dapat merubah
dunia ini sesuai dengan kehendak anda . tetapi
anda harus merubah pola pikir anda untuk
mendapatkan kebahagiaan.
Siapapun yang memiliki keinginan yang tak
terbatas akan terseret kedalam kubangan lumpur
penderitaan, maka orang seperti itu akan jauh
dari kebahagian.
No comments:
Post a Comment