>> Translate This web page into English with Google <<

PUAS

ATAS KEBERHASILAN

YANG TELAH TERCAPAI

SECARA WAJAR,

MAKA

MANUSIA

SENANTIASA

BERBAHAGIA.

(Terjemahan bebas oleh JTN)

Jing Si Aphorisms 151-199


Jing Si Aphorisms

By Master Cheng Yen


151

Ada orang menyalakan pelita di altar

untuk memohon jalan yang terang

dalam hidupnya, namun sebenarnya

jalan terang yang sejati berada

di dalam hati setiap orang


153

Lahan batin seseorang bagaikan

sepetak sawah, jika tidak ditanami

dengan bibit yang baik, tentu tidak

akan memperoleh hasil yang baik.


155

Surga dan neraka, merupakan

hasil dari niat baik dan perilaku

kita sendiri.


157

Seseorang dengan hati bercabang

tanpa pegangan, hanya akan

mondar mandir tanpa tujuan.

Meskipun ia menemui banyak

jalan untuk menuju keberhasilan,

selamanya ia tidak akan mampu

sampai ke titik tujuan.


159

Lakukanlah segala sesuatu

dengan penuh kesungguhan hati,

tidak perlu merasa khawatir

dan risau.


161

Jika pandangan hidup seseorang tidak

benar, ia tidak akan dapat berhasil.

Jika pandangan hidup seseorang keliru,

hal yang dikerjakannya juga akan salah.


163

Kita harus melatih diri agar dapat

bertahan dari cobaan di sekitar kita,

ini berarti bukan hanya belajar agar

tekad tidak tergoyahkan, tapi juga

belajar untuk mempertahankan

ketenangan batin ketika sedang

melakukan kegiatan.


165

Orang yang bijaksana mampu

bersikap ikhlas, dan sikap

ikhlas ini akan membuahkan

kebahagiaan yang tidak

terbatas.


167

Kebijaksanaan adalah hasil dari

cobaan yang dialami saat interaksi

antara sesama dan menghadapi

permasalah. Bila kita melarikan

diri dari kenyataan, menghindar

dari sesama dan permasalahan,

maka kita tidak akan bisa

memperoleh kebijaksanaan.


169

Ada orang yang sering merasa risau,

hanya karena menanggapi serius

perkataan orang lain yang diucapkan

secara tidak sengaja.


171

Kerisauan hati akan timbul bila

Kita selalu mengharapkan imbalan

Sewaktu bersumbangsih.


173

Ketamakan bukan hanya menimbulkan

penderitaan, namun juga dapat

menjatuhkan akhlak.


175

Nafsu keinginan akan mengakibatkan

penderitaan. Orang yang memiliki

banyak nafsu keinginan sering

tergiring untuk untuk menciptakan

karma buruk karenanya.


177

Kerisauan bagaikan ular berbisa

yang terlelap di dalam hati setiap

orang, jika terusik maka ular ini

akan mamatuk orang.


179

Kerisauan yang kita alami dalam

kehidupan, semuanya bersumber

dari ketamakan, kebencian, dan

kebodohan kita.


181

Orang yang mampu melayani orang lain,

Lebih beruntung daripada orang yang

harus dilayani orang.


183

Setiap kali kita memaafkan orang lain,

Berarti kita sedang menambah berkah.

Semakin kita berlapang dada, maka

berkah yang kita peroleh akan

semakin besar.


185

Lahan berkah yang diciptakan oleh

diri sendiri akan mendatangkan

berkah bagi diri sendiri pula.


187

Saat berhubungan dengan sesama,

Kita berinteraksi melalui suara saat

berbicara dan sikap tubuh. Karena itu

kita harus berbicara dengan suara

yang lemah lembut, dan bersikap

luwes dengan wajah penuh senyuman.


189

Sebaiknya kita mendengarkan

pembicaraan secara lengkap dan

menyampaikannya kembali secara

lengkap, sebab kutipan kalimat yang

terpotong-potong secara kebetulan

dapat menusuk hati orang yang

mendengarnya.


191

Kita hendaknya berlapang dada

dan berbicara dengan hati-hati

terhadap setiap orang.


193

Bila ingin menjadi orang yang selalu

diterima dan dicintai setiap orang,

maka seseorang harus dapat

menjaga dengan baik sikap

dan perilakunya sendiri.


195

Selama masih memiliki jalinan jodoh

mendalam, jangan khawatirkan jodoh

yang datang terlambat. Selama masih

dapat menemukan jalan yang dicari,

jangan risaukan jauhnya perjalanan

yang harus ditempuh.


197

Niat baik yang hanya disimpan dalam

hati dan tidak diterapkan dalam

tindakan nyata, bagaikan bercocok tanam

tanpa menebar benih, semuanya hanya

merupakan perbuatan yang menyia-nyakan

kesempatan yang ada.


199

Setiap hari kita harus berterimakasih

kepada orangtua dan semua makhluk.

Karena itu, jangan sampai segala yang

kita lakukan dalam kehidupan ini

mengecewakan orangtua dan

semua makhluk.



No comments:

Post a Comment

Check Page Rank of any web site pages instantly:
This free page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service

My Blog List

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

PayPal Account = camar8@yahoo.com